Category Archives: Expertise

We test and find workable tools and solution so that you can have a successful business. We asses individual expertise in finding and analyzing the problem with certain required skills set. In other words, your challenge in linking humans to expertise areas, and as such is a sub-problem of expertise retrieval (the other problem being expertise profiling).

Brinell hardness tester dan jenisnya

Alat pengujian Hardness Tester merupakan alat ukur kekerasan daya tahan material yang umum digunakan di lab quality control maupun di lab testing workshop. Dari sekian banyak pengujian yang dipergunakan, karena dapat dilaksanakan pada objek uji yang kecil tanpa kesukaran mengenai spesifikasi. Hardness (kekerasan) adalah salah satu sifat mekanik (Mechanical properties) dari suatu material. Uji kekerasan Brinell adalah sebuah […]

Mikroskop jenisnya apa saja?

Mikroskop merupakan alat bantu pengamatan yang digunakan untuk melihat benda yang terlalu kecil untuk dilihat dengan mata telanjang. Mikroskopi adalah ilmu yang menyelidiki benda dan struktur kecil menggunakan instrumen semacam itu. Mikroskop digunakan oleh banyak engineer dari proses pembuatan Metalworking presisi komponen jam dan part presisi hingga pengecekan kualitas permukaan dan pengukuran jarak diantara titik […]

Grinding itu apa sih?

Beragam material keras seperti Berlian, logam, batu granit dan fiberglass resin bisa dipotong sesuai ukuran dengan metode gesekan friksi yang dikenal dengan nama grinding. Grinding merupakan proses pengolahan permukaan material dengan mata potong abrasif yang menggunakan roda gerinda sebagai alat pemotong. Partikel abrasif berupak grit kerikil mikro di alat potong grinding mampu menggerus dan membuka […]

Hydroforming itu apa sih?

Lembaran pelat logam banyak digunakan dalam industri otomotif, baik dalam teknik produksi rangka maupun ruang kabin monocoque. Umumnya, teknik yang digunakan untuk menekuk pelat ini menggunakan tiga jenis metode, yaitu; bending press dengan mesin press brake, tekuk manual dengan english wheel dan alat tekuk mould hydroforming. Dalam artikel ini kita memperkenalkan secara ringkas tentang teknik […]

skiving itu proses apa sih?

Proses skiving, yang berarti “mengiris”, dapat diterapkan ke berbagai aplikasi dan bahan. Dalam kulit, pisau skiving memangkas ketebalan kulit, sering di sekitar tepi, untuk mengencerkan bahan dan membuatnya lebih mudah untuk dikerjakan. Dalam pengerjaan logam, skiving dapat digunakan untuk menghilangkan dimensi material yang tipis atau untuk membuat irisan tipis pada material yang ada, seperti heat […]

JIS – Japanese Industrial Standards itu apa sih?

Japanese Industrial Standards (JIS) merupakan serangkaian peraturan standarisasi kualitas yang diakui oleh badan nasional di Jepang (日本産業規格, Nihon Sangyō Kikaku, yang sebelumnya dikenal sebagai日本工業規格 Nihon Kōgyō Kikaku per tanggal 30 Juni 2019). JIS – Standar Industri Jepang pada umumnya menentukan standar yang digunakan untuk kegiatan industri di Jepang. Proses standardisasi dikoordinasikan oleh Komite Standar Industri […]

Uninterruptible power supply fungsinya apa?

Dalam merawat dan menjaga komponen elektronik, ada 3 hal yang umum diperhatikan yaitu; Besaran dan jaminan konsumsi input listrik, Keamanan operasional agar terjamin kestabilan fungsi dari alat elektronik tersebut dan yang terakhir yaitu nilai ekonomis (Break-even / balik modal) dari mesin tersebut. Dalam artikel kali ini kita membahas tentang point pertama yaitu keterjaminan konsumsi listrik […]

Baut dan Sekrup bedanya apa?

Pada awalnya Baut dan Sekrup berasal dari teknologi yang sederhana yaitu paku. Paku digunakan dalam berbagai kebudayaan manusia dan kemudian dimodifikasi dengan ulir drat berbagai bentuk. Fastener merupakan keluarga besar alat kerja pertukangan yang fungsinya sebagai pengikat material menjadi lebih kokoh dan semi-permanen.  BAUT DAN SEKRUP PERSAMAANNYA APA? Sekrup dan baut juga termasuk dari keluarga […]

Ketebalan semen pondasi lantai untuk bengkel berat berapa?

Seringkali kalangan teknisi dan mekanik senior sering mengatakan hal-hal seperti “Lantai pabrikasi berat wajib memiliki ketebalan semen beton paling tidak sekitar 7 hingga 10 inchi”. Padahal, di banyak bangunan rumah tangga dan industri sudah berupa ruko atau komplek dengan standar beton yang tak tentu. Lalu bagaimana cara mempersiapkan lantai bengkel agar keras dan kuat menahan […]

Kennametal KCS10B Untuk Aplikasi bubut pada material Superalloy

Kennametal Memperkenalkan grade terbarunya KCS10B Untuk Aplikasi bubut Superalloy Yang Digunakan Di Aerospace maupun industri mesin dan metalurgi yang membutuhkan ketahanan panas hingga lebih dari 700 °C! Kennametal telah memperkenalkan grade pisau bubut terbarunya, KCS10B, untuk superalloy berbasis nikel, kobalt dan besi yang digunakan dalam aerospace dan aplikasi suhu tinggi lainnya. KCS10B, yang memiliki lapisan […]

Durometer dan Shore Testing itu apa sih?

Ada beragam jenis material yang memiliki sifat elastis yang digunakan dalam kehidupan kita sehari-hari. Dari produk sol sepatu, material kulit hewan yang digunakan sebagai tali pinggang dan dompet, sendal karet hingga jok dan karet pada komponen kendaraan, material ini juga dikenal dengan istilah Elastomer. Karena sifatnya yang berbeda dengan benda padatan lain seperti logam, tentunya […]

Hobbing itu apa sih?

Teknologi hobbing ini berasal dari revolusi industri di Eropa. Asal muasal teknologi hobbing memang sangat banyak, dari industri manufaktur jam hingga manufaktur pompa dan gardan parsneling kapal serta crane. SEJARAH AWAL GEAR & HOBBING Di Eropa sendiri ada banyak perusahaan manufaktur yang memelihara museum tentang bagaimana produk diproduksi di masa lalu akan memiliki contoh-contoh alat […]

Limit Gauge dan Go/No Go Gauge itu apa sih?

Standarisasi Limit gauge yang saat ini kita kenal, sebenarnya merupakan produk peralihan dari revolusi industri ke dua dan ke tiga, yaitu produksi massal. Produksi massal merupakan bidang ilmu teknik manufaktur yang beragam, tetapi umumnya dapat dikontraskan dengan produksi kerajinan tangan yang melibatkan banyak pekerja operator mesin dengan supply chain manufaktur terdistribusi. SEJARAH LIMIT GAUGE MULAI […]

Force Gauge apa fungsinya?

Force Gauge merupakan perangkat ukur hand tools yang sangat presisi untuk mengukur berbagai objek. Bagi orang awam dan pemula, pada saat pertama kali menggunakan Force Gauge mungkin sedikit bingung karena tidak tahu harus mulai dari mana. Force Gauge wajib digunakan untuk mengukur elastisitas, daya tahan dari tekanan, kelenturan, kualitas kabel, uji daya tahan otot pada […]

Mesin bubut itu apa sih?

Di Indonesia mesin lathe dikenal menjadi mesin bubut. Ada bervariasi jenis mesin bubut yang dibuat oleh beragam merek dan mekanismenya. Mesin bubut tersedia dalam berbagai jenis dan ukuran. Tidaklah mudah untuk mengklasifikasikan ragam mesin bubut ke dalam kategori khusus, karena hal ini bisa berbeda desain dan model dari setiap merek. Ada variasi yang cukup besar […]