Category Archives: Entrepreneurship

Memulai bisnis baru dan membuat diri sendiri untuk bekerja tekun memang membutuhkan semangat dan upaya besar yang juga diiringi dengan imbalan yang besar pula. Kementerian Koperasi dan UKM RI juga melaporkan bahwa secara jumlah unit, UMKM memiliki pangsa sekitar 99,99% (62.9 juta unit) dari total keseluruhan pelaku usaha di Indonesia (2017), sementara usaha besar hanya sebanyak 0,01% atau sekitar 5400 unit. Tentu kesuksesan itu bisa diwujudkan dengan strategi wirausaha yang inovatif.

Kewirausahaan merupakan proses mendesain, meluncurkan dan menjalankan bisnis baru, yang seringkali awalnya merupakan bisnis kecil. Orang-orang yang menciptakan bisnis ini disebut pengusaha.

Kewirausahaan telah digambarkan sebagai “kapasitas dan kemauan untuk mengembangkan, mengatur dan mengelola usaha bisnis bersama dengan segala risikonya untuk mendapatkan keuntungan.” Sementara definisi kewirausahaan biasanya fokus pada peluncuran dan menjalankan bisnis, karena risiko tinggi yang terlibat dalam meluncurkan start-up, sebagian besar bisnis start-up harus ditutup karena “kurangnya dana, keputusan bisnis yang buruk, dan krisis ekonomi, kurangnya permintaan pasar, atau kombinasi dari semua ini. “

Definisi yang lebih luas dari istilah ini kadang-kadang digunakan, terutama di bidang ekonomi. Dalam penggunaan ini, Pengusaha adalah entitas yang memiliki kemampuan untuk menemukan dan bertindak atas peluang untuk menerjemahkan penemuan atau teknologi ke dalam produk dan layanan: “Pengusaha mampu mengenali potensi komersial dari penemuan dan mengatur modal, bakat, dan sumber daya lain yang mengubah penemuan menjadi inovasi yang layak secara komersial. ” Dalam pengertian ini, istilah “Kewirausahaan” juga menangkap kegiatan inovatif pada bagian dari perusahaan mapan, di samping kegiatan serupa pada bagian dari bisnis baru.

Dibutuhkan kemampuan dan niat untuk mengambil risiko, berpikir di luar kotak, dan memiliki keberanian untuk melakukan sesuatu yang belum pernah dilakukan sebelumnya. Inovasi juga mengubah model bisnis Anda untuk memberikan produk atau layanan yang lebih baik, karenanya, itu harus menjadi bagian dari strategi bisnis Anda, di mana Anda menciptakan budaya pemikiran kreatif dan memetakan arah masa depan organisasi Anda.

Semoga bermanfaat. Wassalam!

Gitar Dean dan pendirinya Dean Barrett Zelinsky yang memulai usaha diusia 19 tahun!

Kesuksesan peradaban manusia modern yang nyaman memang berasal dari kreatifitas karya seni, meniru produk yang sudah ada, budaya beragam peneliti dan hasil pemikiran kreatif dari banyak orang. Seringkali penemuan dan teknologi manufaktur benda seni seperti alat musik gitar dibentuk oleh orang yang beragam latar-belakang pendidikan dan usahanya. Salah satunya yang menonjol adalah Pak Dean Barrett […]

Cosmodrome itu apa?

Industri aerospace kembali menggeliat seiring dengan beragam proyek internasional tentang penjelajahan ruang angkasa dan peluncuran satelit yang murah dan aman. Cosmodrome merupakan instalasi peluncuran pesawat ruang angkasa yang menjadi obyek vital dalam memastikan kesuksesan peluncuran rocket ke luar angkasa. Kosmodrom apung ‘Morskoy Start’ (alias ‘Sea Launch’) telah menjadi sumber kebanggaan dan harapan bagi negara Rusia. […]

Kapal dan transportasi laut maritim bertenaga listrik, apakah bisa?

Indonesia merupakan negara dengan wilayah kelautan terluas di benua Asia. Pemerintah Indonesia juga sempat mempromosikan beragam slogan yang luarbiasa heboh ditahun 2016 dulu tentang menjadikan Indonesia sebagai poros maritim. Namun setelah sekian tahun berlalu, transportasi laut di Indonesia kurang mendapatkan perhatian khusus dari pemerintah jika dibandingkan dengan ragam stimulus keuangan yang diberikan pada industri transportasi darat […]

Kenapa Warren Buffet investasi di manufaktur presisi?

Siapa yang tidak mengenal Warren Buffett? investor besar in semakin terkenal karena prestasinya dalam memindahkan aset dari perusahaan yang mulai redup ke perusahaan yang bermasadepan cerah sebelum dideteksi orang lain. Pada 2015 lalu, ia membuat taruhan terbesar dalam karir investasi panjangnya, pembelian Precision Castparts senilai $ 32,36 miliar dalam kesepakatan yang akan terus membentuk kembali […]

Bisakah minyak ragi menggantikan minyak kelapa sawit?

Indonesia merupakan produsen sekaligus perkebunan sawit terbesar didunia. Minyak sawit memang dikenal lebih murah dari minyak goreng lain seperti minyak kacang, minyak zaitun mauun minyak kelapa. Minyak kelapa sawit berlimpah, dan sangat bermanfaat – tetapi produksinya melibatkan perusakan hutan hujan tropis. Startup diseluruh dunia saat ini berlomba untuk mengganti minyak sawit dengan minyak dari kultur […]

Mengapa Made in USA mahal?

Menyusul tutupnya beberapa pabrik manufaktur cutting tool di Amerika Serikat, ada banyak teknisi maupun pelaku industri presisi yang bertanya, kenapa akhir akhir ini semakin sedikit jumlah cutting tool yang buatan Amerika Serikat? Apakah produk yang bermerek Kennametal ini palsu karena Made in China? Kenapa gergaji saya merek Starret yang baru kok Made in China? Kok […]

Bekerja keras atau bekerja cerdas?

Bekerja mencari nafkah merupakan aktivitas yang disengaja ataupun terpaksa dilakukan orang untuk menghidupi diri sendiri, orang lain, atau komunitasnya. Terlepas dari alasan dan faktor yang mendorong orang untuk bangun setiap hari dan berangkat mencari uang, kegiatan ekonomi bekerja dimulai dari mendorong diri sendiri untuk menukarkan jasa pemikiran dan gerak fisik demi memperoleh bayaran. Dalam artikel […]

Bekerja lembur tidak menjamin kesuksesan karir kerjamu

Saran paling umum yang kita dengar tentang Tokoh motivator kerja ternama adalah kesuksesan didapat dengan “Kerja, Lanjutkan Kerja, Kerja lebih keras lagi”. Bahkan adapula manajer dan rekan kita yang banyak mengatakan bahwa cara menjadi sukses naik jabatan maupun karir yang sukses dengan “lembur, lembur, lembur.” Tetapi ketika saya mendengar kata “Kerja” dikawinkan dengan kata “lembur”, […]

7 kebiasaan agar penghasilan terus bertambah

Banyak orang bermimpi meninggalkan kehidupan sebagai pegawai diperusahaan untuk menjadi wirausaha yang bebas berkreasi. Seruan untuk bekerja merdeka, baik dari dorongan passion diri sendiri maupun secara finansial haruslah kuat. Tapi, Bukankah hidup kita ini memang tidak ada kepastian? Kedengarannya hebat, tetapi bagaimana caranya Anda melakukannya? Pengalaman dan keahlian anda sebagai karyawan perusahaan pasti bisa dikembangkan […]

Hitachi, teknologi powertool berawal dari industri mesin listrik di Jepang

Hitachi merupakan salah satu perusahaan zaibatsu Jepang yang sangat beragam lini bisnisnya. Hitachi saat ini mengoperasikan sebelas segmen bisnis: Sistem Informasi & Telekomunikasi, Infrastruktur Sosial, Bahan & Komponen Fungsional Tinggi, Layanan Keuangan, Sistem Tenaga, Sistem & Peralatan Elektronik, Sistem Otomotif, Sistem Kereta Api & Perkotaan, Media Digital & Produk Konsumen , Mesin Konstruksi dan Komponen […]

Peribahasa Singapura dan kata mutiara motivasi

Sebagai negeri makelar, kota dagang dan tempat berkumpulnya uang, negara kota Singapura merupakan pusat bercampurnya kebudayaan orang Asia dan kolonial Inggris. Jiwa wirausaha yang selalu tinggi dinegeri Singa ini tak terlepas dari semangat meritocracy atau meritokrasi yang beranggapan bahwa setiap orang apapun suku ras dan agamanya selagi memiliki potensi pasti bisa sukses. Tentu saja hal […]

Kepler SignalTek buka fasilitas pabrik baru di Batam, Indonesia

Kepler SignalTek berfokus pada rakitan dan komponen perangkat medis berperforma tinggi, dapat digunakan kembali, penggunaan terbatas, dan sekali pakai yang digunakan dalam pemantauan pasien, bedah, terapi jantung, dan aplikasi pencitraan ultrasound. Sebagai produsen kabel listrik dan kabel data kecepatan tinggi, perusahaan Kepler SignalTek ini memproduksi transmisi data medis berfrekuensi tinggi dan rakitan kabel industri khusus […]

Mau kaya? 6 Sifat yang dimiliki oleh orang kaya

Seorang peneliti wanita yang mempelajari 600 jutawan menemukan seberapa kaya Anda bisa turun ke 6 ‘faktor kekayaan,’ tidak peduli usia atau gaji Anda. Hillary Hoffower, seorang kolumnus senior dari media bisnis ternama Insider Bisnis US menulis bahwa jika Anda memiliki cukup karakteristik yang tepat, Anda bisa kaya terlepas dari usia atau penghasilan Anda. Kekayaan tersebut […]